Laporan dari Aksi Iwan Fals di Indosiar
[BERITA] Tadi malam (8/5/2007), Iwan Fals tampil dalam acara "Satu Jam Bersama Iwan Fals" di Indosiar. Dengan penampilan yang prima, penampilan Iwan semalam disaksikan langsung duta besar anak (presiden anak-anak) yang datang dari Amerika dan Australia. Penampilan tersebut juga disesaki penonton, di dalam dan luar studio. Antusiasme penonton yang besar tidak dapat ditampung oleh kapasitas studio, sehingga banyak calon penonton yang terpaksa menonton di pelataran halaman Indosiar.
"Halo..... ngomong apa nih, I can speak English litle-litle," kata Iwan Fals menyapa presiden duta besar anak dengan bercanda.
Acara semalam dibuka dengan lagu Mabuk Cinta dan ditutup dengan lagu Kembang Pete. Lengkapnya lagu yang dibawakan: mabuk cinta, masih bisa cinta, kereta tiba pukul berapa, pulanglah, negara, yang tercinta, yang terlupakan, siang seberang istana, dan kembang pete.
Pada saat break iklan setelah lagu Pulanglah, Iwan menyanyikan lagu Bento. "Empat menit masih lama mending kita nyanyi bareng yo," katanya.
Setelah lagu Yang Terlupakan Iwan membawakan syair ronggo warsito yang intinya menolak bala. "Ini dia oleh-oleh dari Pacitan, wong ndeso," katanya.
Setelah lagu terakhir (Kembang Pete), penonton meminta Iwan nyanyi lagi, "Lagi... lagi... lagi!!!", terus bergema. Akhirnya Iwan megang gitar lagi bawain lagu Kembang Pete lagi dengan nuansa yang berbeda. (Source: Ricky) ***
"Halo..... ngomong apa nih, I can speak English litle-litle," kata Iwan Fals menyapa presiden duta besar anak dengan bercanda.
Acara semalam dibuka dengan lagu Mabuk Cinta dan ditutup dengan lagu Kembang Pete. Lengkapnya lagu yang dibawakan: mabuk cinta, masih bisa cinta, kereta tiba pukul berapa, pulanglah, negara, yang tercinta, yang terlupakan, siang seberang istana, dan kembang pete.
Pada saat break iklan setelah lagu Pulanglah, Iwan menyanyikan lagu Bento. "Empat menit masih lama mending kita nyanyi bareng yo," katanya.
Setelah lagu Yang Terlupakan Iwan membawakan syair ronggo warsito yang intinya menolak bala. "Ini dia oleh-oleh dari Pacitan, wong ndeso," katanya.
Setelah lagu terakhir (Kembang Pete), penonton meminta Iwan nyanyi lagi, "Lagi... lagi... lagi!!!", terus bergema. Akhirnya Iwan megang gitar lagi bawain lagu Kembang Pete lagi dengan nuansa yang berbeda. (Source: Ricky) ***
Labels: Berita
[Baca Selengkapnya]